Pages

Sabtu, 02 Maret 2013

Sub Query

Subquery adalah perintah SELECT yang terletak di dalam perintah SQL yang lain

Contoh :

SELECT * FROM tabel1 WHERE kolom1 IN (SELECT kolom1 FROM tabel2);

Pada Contoh di atas,

SELECT * FROM tabel1 adalah outer query (atau outer statement),

sedangkan (SELECT kolom1 FROM tabel2) adalah subquery

Dapat dikatakan bahwa subquery nested (bersarang) dalam outer query, dan pada kenyataannya sangat mungkin untuk “menyarangkan” subqueries di dalam subqueries yang lain

SubQuery selalu terletak di dalam tanda kurung.

SubQuery dapat menghasilkan 1 buah nilai (scalar subq), 1 baris (row subq), 1 kolom (column subq) atau sebuah tabel (table subq).

Batasan Sub Query


1. Subquery dapat berisi keywords atau klausa yang biasa digunakan dalam SELECT seperti: DISTINCT, GROUP BY, ORDER BY, LIMIT, joins, UNION, functions, dll.

2. Subquery outer statement harus merupakan salah satu dari: SELECT, INSERT, UPDATE, DELETE, SET, atau DO

3. Dalam Penggunaannya subquery tidak membolehkan dilakukan modifikasi tabel dan select dari tabel yang sama.

Keuntungan Sub Query


1. Membuat Query lebih terstruktur sehingga dapat dilakukan isolasi/pengelompokan untuk tiap bagian statement

2. Memberikan alternatif lain untuk operasi yang membutuhkan statement JOIN atau UNION yang kompleks, sehingga memudahkan memahami isi statement SQL

Tidak ada komentar:

 

Your Message Please



Cari Blog Ini